Rabu, 27 Oktober 2010

Cara Mengatasi Access Denied

Beberapa saat yang lalu, saat hendak memindahkan data dari hardisk lama ke harddisk baru (harddisk lama diset sebagai slave), Windows xp tidak mengijinkan akses ke folder my documents hardisk lama, dengan menampilkan pesan access denied. Masalahnya terdapat pada kepemilikan folder tersebut yang dimiliki oleh pemilik yang lama.

Untuk mengatasi masalah ini, Anda harus menonaktifkan Simple File Sharing, dan kemudian mengubah kepemilikan folder :

* Nonaktifkan Simple file sharing : Klik start, kemudian klik My Computer. Pada menu Tools, klik Folder Options, dan kemudian klik tab View. pada setting advanced, hilangkan tanda centang pada checkbox Use simple file sharing (Recommended), kemudian klik OK.
* Klik kanan pada folder yang ingin Anda ambil alih kepemilikannya, kemudian klik Properties. Klik tab Security, kemudian klik OK pada Security Message, jika muncul.
* Klik Next, kemudian klik tab Owner. Dalam Name List, klik nama user Anda, (Administrator jika Anda login sebagai kelompok Administrator), atau klik Administrator. Jika Anda ingin mengambil alih kepemilikan isi dari folder itu, beri centang pada check box : Replace owner on subcontainers and objects .
* Klik OK.

Akan Muncul Pesan :

You do not have permission to read the contents of directory Folder. Do you want to replace the directory permissions with permissions granting you Full Control? All permissions will be replaced if you press Yes. Klik Yes.

Klik OK, dan atur kembali setting permissions and security settings yang diinginkan pada folder tersebut.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar